Pada pengaturan bawaan aplikasi, Unggahan video yang muncul di beranda akan dimainkan atau diputar otomatis bila posisinya berada di tengah layar, namun akan berhenti kala tertutup batas layar atas ataupun bawah. Masalahnya, tidak semua pengguna akun FB suka dengan video yang tiba-tiba play otomatis dengan alasan takut kuota internetnya habis, mengganggu dan alasan lainnya.
Bagi sobat yang ingin video di beranda FB tidak main secara otomatis mudah sekali pengaturannya, karena di aplikasinya sendiri ada setelan apakah kita ingin menonaktifkan atau memilih diputar namun pada kondisi jaringan WiFi saja. Jadi nantinya saat anda berada di luar rumah, kala menggunakan internet dari kartu selular tidak akan menguras kuota data.
Sebenarnya settingan tampilan video di beranda bawaan aplikasi facebook diatur agar main otomatis saat berada di jaringan WiFi saja. Disaat menggunakan internet dari Sim Card maka video tidak akan diputar otomatis alias diam statis sebelum kita menekan tombol play.
Baca juga: Cara Nonaktifkan akun Facebook dan Tips mengatasi HP restart sendiri ketika buka FB.
Cara Mengatur Video di beranda FB tidak Play otomatis
Di bawah ini adalah langkah-langkah cara setting opsi video di lini masa FB standar agar tidak main otomatis. Untuk pengguna Facebook Lite letak menu pengaturan agak berbeda dan di artikel sebelumnya admin sudah memberikan tutorialnya.
1. Silahkan buka aplikasi facebook, lalu masuk ke opsi Menu, letaknya di pojok kanan dengan ikon garis tiga mendatar.
2. Geser layar kebawah lalu pilih menu Pengaturan & Privasi >> Pengaturan
3. Usap lagi layar agak kebawah dan masuk ke menu “Media dan Kontak“
4. Di opsi pengaturan media tersebut ada banyak opsi, pilih menu “Putar Otomatis“
5. Ada 3 Pilihan opsi, silahkan pilih “Jangan pernah putar Video Otomatis“
6. Tutup kembali menu pengaturan dan coba kembali ke beranda FB dan test hasilnya.
Di linimasa Facebook sobat, geser sampai ada video unggahan teman anda, coba berhenti sejenak di tengah halaman, bila video tidak main atau diputar otomatis oleh aplikasi, berarti settingan sudah benar.
Untuk tambahan informasi, Aplikasi Facebook standar (bukan versi Lite) memerlukan kuota data yang besar. Dimana video sependek apapun durasinya pasti lebih besar download datanya saat diputar daripada file foto.
Jadi bagi sobat yang menggunakan kuota selular di ponsel dan memang ingin berhemat kuota internet, admin sarankan untuk mematikan opsi putar otomatis video di facebook. Lebih baik aktifkan opsi memutar otomatis saat berada di jaringan WiFi.
Itulah cara paling mudah menghemat data internet dengan salah satu opsi menonaktifkan video diputar otomatis, semoga tutorial diatas bermanfaat.