iPhone merupakan salah satu jenis smartphone yang kini banyak digunakan oleh sebagian kalangan. Namun bagi penggunanya yang membutuhkan ukuran video khusus, tentu harus melakukan kompres pada video tersebut. Sebenarnya cara kompres video di iPhone ini cukup mudah dilakukan.
Namun untuk proses kompres ini sebenarnya tidak akan merubah kualitas dari video tersebut. Sehingga jika asal video tersebut sudah jernih, tentu setelah di kompres akan tetap jernih.
Lantas bagaimana cara yang bisa dilakukan untuk kompres sebuah video melalui Hp iPhone ini? Untuk lebih jelasnya, simak uraian berikut ini terkait dengan metode yang bisa dilakukan untuk mengkompres sebuah video:
1. Melalui Aplikasi Bawaan iPhone
Cara pertama yang bisa dilakukan untuk mengkompres sebuah video yakni dengan menggunakan aplikasi bawaan dari hp iPhone tersebut. Langkah penggunaannya sebenarnya cukup mudah. Berikut diantaranya:
- Pilih video yang ingin dikompres.
- Klik opsi Edit.
- Geser tombol Crop and Rotate.
- Pilih opsi Resize. Kamu bisa memilih resolusi video yang lebih rendah sesuai kebutuhan.
- Setelah selesai, klik Done dan simpan perubahan.
2. Menggunakan Aplikasi Video Compress
Cara kompres video di iphone yang selanjutnya ini bisa dilakukan dengan bantuan aplikasi tambahan. Adapun aplikasi yang dimaksud ini bernama aplikasi video compress.
Dengan menggunakan aplikasi ini, tentu kualitas hasil kompres video tidak akan berubah sama sekali. Jadi, tidak akan mengurangi kualitasnya.
Penasaran bagaimana langkah yang harus dilakukan jika menggunakan aplikasi ini untuk mengkompres video yang ada di iPhone? Untuk itu, simak langkah berikut:
- Buka aplikasi Video Compress di iPhone Anda.
- Ketuk menu Pengaturan yang diwakili oleh ikon roda bergigi.
- Pilih opsi Jenis File Ekspor dan tentukan format file yang diinginkan.
- Kembali ke halaman utama aplikasi.
- Pilih video yang ingin dikompres dengan mengklik ikon yang sesuai.
- Gunakan Dimensi Video Slider untuk menyesuaikan ukuran video.
- Tekan ikon di sudut kanan atas untuk memulai proses kompresi.
- Tunggu hingga proses selesai, lalu simpan hasilnya.
3. Memanfaatkan Aplikasi Compress Video & Resize
Cara yang selanjutnya jika ingin melakukan kompres pada sebuah video di iPhone yakni dengan menggunakan sebuah aplikasi compress video & resize. Dimana, sebenarnya aplikasi ini hampir mirip dengan aplikasi yang sebelumnya. Adapun langkah yang harus ditempuh yakni:
- Buka aplikasi Compress Video & Resize di ponsel.
- Klik opsi Video.
- Pilih file video yang ingin dikompres.
- Sesuaikan kecepatan bingkai dan dimensi video sesuai keinginan.
- Tekan tombol Compress setelah pengaturan selesai.
- Tunggu hingga proses kompresi mencapai 100%.
- Jika ingin menghapus video asli setelah kompresi, tekan tombol hapus.
- Tekan tombol Simpan untuk menyimpan video yang sudah dikompres.
4. Menggunakan Aplikasi Media Converter
Cara terakhir yang dapat ditempuh ketika melakukan kompres video di iPhone yakni dengan menggunakan sebuah aplikasi media converter. Langkah yang harus dilakukan yakni:
- Buka aplikasi Media Converter terlebih dahulu.
- Setelahnya tekan tombol tambah (+) pada halaman utama.
- Kemudian pilih Perpustakaan Foto.
- Lalu tekan tulisan Izinkan pada notifikasi perizinan untuk mengakses galeri.
- Pilih Video yang ingin dikecilkan ukurannya.
- Setelahnya klik tombol Compress.
- Tunggu proses sampai penuh 100%.
- Jika sudah, maka simpanlah hasilnya dengan tekan tombol Simpan.
Itulah uraian terkait dengan cara kompres video di iphone yang bisa dilakukan dengan berbagai metode. Dimana, uraian ini telah diberikan beberapa cara baik menggunakan aplikasi tambahan ataupun tanpa perlu mengunduh aplikasi.